Dukungan Bertambah, PKN dan PSI Dukung Sugawa Korry – Suardana

Bagikan

Bali Terkini – Dukungan terhadap pasangan Calon Bupati dan Calon Wakil Bupati Buleleng I Nyoman Sugawa Korry-Gede Suardana bertambah.

Partai Kebangkitan Nasional (PKN) dan Partai Solidaritas Indonesia (PSI) dukung pasangan Sugawa Korry-Suardana. Penyerahan dukungan PKN diserahkan oleh Pimpinan Daerah PKN Bali I Putu Indra Mandhala Putra kepada Calon Wakil Bupati Buleleng Gede Suardana di Sekretariat DPD Partai Gerindra Bali, Selasa (27/8).

Penyerahan dukungan disaksikan Ketua DPD Gerindra Bali I Made Mulyawan Arya alias De Gadjah.

Suardana usai menerima rekomendasi mengatakan dukungan ini menjadi tambahan energi untuk membangun Buleleng lebih maju.

“Dukungan PKN tambahan energi untuk memenangkan Pilkada Buleleng. Dan semakin banyak elemen diajak untuk membangun Buleleng,” ujar Suardana.

“Hari ini PKN menyerahkan form dukungan B1-KWK kepada paslon Sugawa Korry – Gde Suardana,” kata Ketua Pimda PKN Bali Indra Mandhala Putra.

“Dengan due ini kami yakin paslon ini dapat memenangkan Pilbup Buleleng dan membawa Buleleng menjadi semakin maju, apalagi dengan kehadiran pak Gde Suardana sebagai representasi generasi muda dengan pola pemikiran modern dan progresif dapat membuat perbedaan nyata dalam membangun masa depan Buleleng yang lebih maju,” kata Indra. (pan)


Bagikan

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *