Garap GenZ, Sugawa Kembali Sasar Mahasiswa

Bagikan

Bali Terkini – Partai Golkar beserta Koalisi Indonesia Maju gencar menggarap kaum Milenial dan GenZ menjelang perhelatan Pemilukada Buleleng mendatang. Partai Golkar dan Koalisi KIM menggelar pendidikan politik yang dilaksanakan di Kampus STIKES Buleleng Kampus Bungkulan Singaraja, pada Kamis (18/7) Siang.

Kegiatan tersebut juga dihadiri oleh para Ketua Parpol dari Koalisi Indonesia Maju atau KIM di Buleleng. Kegiatan pendidikan politik ini juga dihadiri lebih dari seratus orang mahasiswa yang ada di kampus tersebut.

Ketua STIKES Bungkulan, Made Sundayana yang membuka secara resmi kegiatan tersebut mengatakan pendidikan politik sangat baik dilaksanakan apalagi untuk generasi muda. Karena generasi muda akan lebih faham dengan pentingnya memahami politik.

” Jadi mahasiswa mengetahui apa saja yang dilaksanakan oleh partai politik maupun calon yang nantinya ikut berkontestasi untuk Pemilukada mendatang. Mereka juga memahami visi dan misi dari kandidat sehingga bisa menentukan arah pilihannya kedepan,” ucapnya.

Pertanyaan kritis yang dilontarkan mahasiswa saat kegiatan pendidikan politik ini juga direspon sangat baik oleh Ketua DPD Partai Golkar Bali yang juga sebagai Bakal Calon Bupati Buleleng, Nyoman Sugawa Korry. Beberapa pertanyaan seperti penanganan kasus korupsi, peningkatan kesejahtraan dan juga peningkatan ekonomi Buleleng.

Terkait dengan hal tersebut, Sugawa Korry mengatakan sangat mengapresiasi masukan dari mahasiswa termasuk soal penanganan korupsi.

” Jargon saya kan bebas korupsi jadi sangat pas dengan apa yang ditanyakan oleh mahasiswa. Segala masukan juga sungguh luar biasa yang disampaikan mahasiswa sebagai bentuk pendidikan politik,” tutupnya.(pan)


Bagikan

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *