Bupati Badung Giri Prasta Apresiasi Seniman Drama Gong Lawas

Bagikan

Bali Terkini – Komitmen Bupati Badung I Nyoman Giri Prasta didalam melestarikan seni budaya tradisional sebagai identitas budaya Bali menjadi salah satu program prioritas Pemerintah Kabupaten Badung didalam memperkuat serta memperkokoh warisan seni, adat dan Budaya Bali. Hal tersebut terlihat saat menerima audiensi Seniman Drama Gong Lawas di Rumah Jabatan Bupati Badung, Kamis (11/04/2024).

“Saya berterima kasih kepada tokoh dan seniman se-Bali karena telah hadir bersama disini, pagelaran drama gong dulu pernah menjadi tontonan favorit saya sewaktu kecil,” kenang Bupati Giri Prasta.

Lebih lanjut Bupati Giri Prasta menyampaikan bahwa disamping sebagai tontonan yang menghibur penggemarnya, drama gong juga sebagai tuntunan, dimana dalam setiap pertunjukannya, drama gong selalu ada pesan-pesan moral, baik yang menyangkut tattwa maupun susila.

Pada kesempatan tersebut sebagai bentuk apresiasi dan motivasi, Bupati Giri Prasta memberikan sumbangan dana pribadi sebesar Rp. 50 Juta sebagai bentuk dukungan untuk seniman tetap eksis dan berkarya. (ayu)


Bagikan

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *